10 Mesin Pencari Selain Google
Internet merupakan sarana berbagi informasi yang sangat berkembang cepat bagi para penggunannya. Tua-muda, dewasa hingga anak-anak semua membutuhkan akses internet guna mendapatkan atau mencari informasi yang kita butuhkan. Rata-rata pengguna internet di dunia menghabiskan waktunya hanya untuk berselancar menggunakan fitur-fitur yang disediakan seperti jejaring sosial, chatting, download, mailing hingga searching.
Nah, kali ini saya mau memposting 10 mesin pencari (search engine) yang sering dikunjungi pengguna internet. Apa sih mesin pencari/search engine? Mesin pencari internet merupakan media yang sering digunakan pengguna untuk mencari sebuah informasi yang detail sehingga ketika pengguna membutuhkannya, dengan mudah si pengguna akan memperoleh informasinnya. Yang kita kenal tentu saja Google, si raksasa internet. Banyak yang menggunakan Google setiap hari untuk berselancar mencari informasi-informasi yang dibutuhkan. www.google.com, Semua yang merujuk sebuah istilah yang tidak dimengerti pasti orang-orang akan bilang “tanyakan saja sama mbah Google”. Ya, mesin pencari Google menduduki peringkat pertama karena setiap hari, jutaan komputer pasti mengakses halaman ini. Dan milyaran halaman diakses setiap detiknya. Apabila kita sering disibukan tugas kerjaan, kuliah, sekolah ataupun ingin menulis artikel-artikel tetapi ada kata-kata yang sebagain tidak kita mengerti. Lalu apa yang harus kita lakukan? Tentu saja mencari istilah-istilah yang kita gunakan tersebut pada sebuah mesin pencari di internet.
Ada banyak mesin pencari di internet. Namun saya akan membagikan beberapa mesin pencari internet yang sering saya kunjungi atau yang paling banyak dikunjungi selain Google saja, situs mesin pencari (search engine) dibawah ini sangat simple dan mudah jika kita mencari kata kunci yang kita butuhkan. Untuk teman-teman yang ingin menambahkan, silahkan tambah sendiri saja. Mau tahu dan mungkin ingin mencobanya? Yuk baca sampai selesai.
1. Yahoo
Pesaing layanan Email Google, yaitu Yahoo Search Engine. Yahoo menurut saya juga bisa dikategorikan mesin pencari yang juga cukup banyak pengaksesnya. Silahkan klik www.search.yahoo.com untuk mengaksesnya.
2. Bing
Bing juga meramaikan dirinya ke beberapa mesin pencari internet. Bing adalah bagain proyek MSN milik Microsoft. Bing juga disebut-sebut saingan Google yang sangat banyak pengaksesnya. Silahkan klik www.bing.com , tampilannya yang simple dan menarik karena setiap saat halaman depan menampilkan gambar-gambar yang unik. Hasil kata kuncinya pun tak kalah dengan Google.
3. Conduit
Conduit juga cukup menarik, banyak yang tidak tahu si mesin pencari yang satu ini. Beberapa kata kunci jika kita ketik, maka akan menampilkan hasil yang kita butuhkan layaknya Google. Silahkan jika mau mencoba, klik www.conduit.com
4. Ask
Mesin pencari ini cukup populer, pernah masuk 5 besar sebagai mesin pencari yang paling banyak dikunjungi. Ask memfokuskan dirinya sebagai mesin pencari yang membutuhkan jawaban-jawaban yang sering dicari si penggunannya. Halamannya pun memiliki banyak menu dan berita pilihan yang sering dikunjungi penggunanya. Penasaran? Klik saja www.ask.com
5. Blekko
Namanya memang aneh, tapi Blekko dengan mengejutkan mengklaim dirinya lebih baik dari Google dalam hasil pencarian. Blekko juga menawarkan bar download bagi penggunanya. Ini linknya www.blekko.com
6. Yandex
Yandex merupakan situs pencari milik Rusia. Bermaksud meramaikan dan menjadi mitra bagi penggunannya dalam hal pencarian. Halamannya cukup banyak yang mengakses. Silahkan jika ingin mencobanya, www.yandex.com
7. Ixquicke
Ixquicke, tak kalah dengan Rusia, mesin pencari milik perusahaan asal Belanda yang bermarkas di New York ini menyuguhkan halaman yang bertujuan memuaskan hasil pencarian bagi para penggunanya. Ini dia halamannya www.ixquicke.com
8. Doogpile
Merupakan mesin pencari yang mengambil pencarian hasil Google, Yahoo dan Yandex. Situs ini milik merk dagang Blucora Inc. www.doogpile.com
9. Cuil
Cuil menampilkan halaman yang unik. Simple dan khas sebagai halaman mesin pencari. Usut punya usut Cuil merupakan mesin pencari milik mantan pegawai Google. Menampilkan hasil laman web yang cukup besar. Mau mencoba? Klik www.cuil.pt
10. Duck Duck Go
Namanya diambil dari nama permainan anak-anak sehingga terkesan menarik dan unik. Mesin pencari ini berbasis di Pensylvania, Amerika Serikat dan hasil pencariannya cukup lengkap. Menu pada halaman utamanya pun menampilkan sub menu seperti gambar, video dll layaknya mesin pencari lainnya. Kunjungi saja www.duckduckgo.com
Demikian 10 situs mesin pencari alternatif selain Google. Sebenarnya masih banyak lagi namun 10 situs tersebutlah yang sering saya kunjungi, jadi saya buat hanya 10 saja. Silahkan bagi teman-teman yang ingin menambahkan. Bagi saya pribadi, Google lah yang lebih unggul di setiap kata kunci dalam pencarian. Saya lebih sering menggunakan Google karena selain halamannya yang cukup simple, hasil pencariannya pun cukup besar dan 10 situs mesin pencari diatas hanya alternatif saja ketika saya bosan dengan Google :)












Untuk membuat email menggunakan handphone, saya sengaja memilih gmail karena akun gmail sangat fleksibel bisa untuk membuat blog tanpa daftar (di www.blogger.com), google +, youtube dan layanan google lainnya. Cara membuatnya pun sangat mudah. Dan berikut cara membuat akun gmail melalui handphone :















